Apa saja Aspek positif globalisasi diberbagai bidang?

 on Senin, 21 Maret 2016  

 Aspek positif globalisasi
Berdasarkan trend globalisasi yang sekarang sedang berkembang di seluruh dunia, kita dapat mengidentifikasi aspek-aspek positif globalisasi sebagai berikut.
1) Globalisasi teknologi
Indikator: tampak dengan semakin pesatnya perkembangan teknologi informasi, komunikasi, dan transportasi. Hal ini memungkinkan seseorang mampu berkomunikasi melewati batas-batas negara dengan efektif dan efisien. Contohnya, seorang siswa yang membutuhkan informasi perguruan tinggi di luar negeri hanya perlu duduk di depan komputer (membuka internet), tanpa harus membuang banyak waktu dan biaya untuk datang sendiri ke luar negeri hanya sekadar untuk menanyakan informasi perguruan tinggi yang hendak dituju.
 
2) Globalisasi perdagangan
Indikator: maraknya perkembangan industri memungkinkan seorang produsen dalam satu negara tidak lagi membatasi diri dengan membuat suatu produk sendirian, melainkan dapat mengimpor komponen-komponen lain yang diperlukan dari negara lain. Contohnya, komponen Toyota motor Jepang dapat diperoleh dari Indonesia (Toyota Kijang), dari Thailand (Toyota Vios), dan sebagainya

3) Globalisasi industri dan jasa
Indikator: setiap negara sangat terbuka untuk membuka peluang industri dan jasa sehingga ahli-ahli dari suatu negara dapat bekerja di negara lain dan sebaliknya.  Contohnya, beberapa perusahaan di Indonesia menyewa konsultan dari negara lain.
 
4) Globalisasi sosial dan budaya
Indikator: meningkatnya transportasi memungkinkan setiap manusia mampu bergerak dinamis dalam berimigrasi, meskipun kadang-kadang terjadi benturan budaya.  Contohnya, orang-orang Turki yang bermigrasi ke Jerman telah mengalami perkembangan pesat sehingga sempat terjadi benturan budaya. Bahkan, 40% penduduk Vancover (Kanada) sekarang ini berasal dari Hongkong. Semakin banyak imigran dari Asia yang bermukim atau pun menjadi warga negara Australia.
 
5) Globalisasi dan lingkungan hidup
Indikator: lembaga swadaya masyarakat (LSM) atau negara lain semakin kritis menyoroti persoalan-persoalan lingkungan dalam suatu negara. Contohnya, waktu terjadi kebakaran hutan di Indonesia, negara-negara tetangga, seperti Singapura, Malaysia, Filipina, dan Thailand melakukan protes terbuka karena asapnya sangat mengganggu kesehatan dan penerbangan. Demikian juga, banyak negara yang membicarakan tentang pemanasan global akibat makin lebarnya lubang ozon sehingga terjadi perubahan iklim.
 
6) Globalisasi politik
Indikator: meskipun setiap negara berhak atas kedaulatannya, namun dalam penyelenggaraannya negara-negara lain dapat menuntut sikap transparan, demokratis, dan menghargai hak asasi manusia. Contohnya, penanganan demonstran yang serampangan di Thailand pada akhir November 2004 yang berakibat 90 orang tewas memancing kecaman keras dari berbagai negara di dunia
Apa saja Aspek positif globalisasi diberbagai bidang? 4.5 5 b Senin, 21 Maret 2016  Aspek positif globalisasi Berdasarkan trend globalisasi yang sekarang sedang berkembang di seluruh dunia, kita dapat mengidentifikasi aspek...


2 komentar:


  1. Dapatkan Double Bonus dari Donaco Poker Setiap Hari!!
    Mau Tau Caranya??? Ayo Daftar..!!.atau Hubungi Kami Segera......

    Info hub
    WHATSAPP : +6281333555662

    BalasHapus
  2. Suka bermain Slot??
    Lagi mencari situs permainan Slot terkenal?
    Situs Winning303 bonus 100% PRAGMATIC TERBAIK, Ayo Bergabung bersama kami ^^
    Terima Deposit Pulsa TELKOMSEL & XL
    E-Wallet : DANA, GOPAY, OVO, LINK AJA, DAN SAKUKU

    Bonus Mingguan Rolingan 1% dan Bonus cash back sampai 10%


    Ayo Segera Daftar Akun Bermain Anda..Gratiss..

    Hubungi Segera:
    WA: 087785425244
    Cs 24 Jam Online

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.